Assalamu alaikum Wr.Wb. Selamat Datang di Official Website Kepala Sekolah SDIT Harapan Bunda dengan alamat www.daniarif.blogspot.com, semoga dengan blog ini mampu menambah ruang informasi dan jembatan komunikasi, masukan dan saran kami nantikan. Terima Kasih,jazakumullah khoiran jaza, Wassalamu alaikum Wr. Wb.

Spirit dan Idealisme "APReCIE"


Check In
Tiga hari meninggalkan sekolah dalam rangka mencari ilmu. Jumat siang tepatnya jam 14.30 WIB rombongan JSIT Korda berangkat menuju Solo. Ya, kota budaya bagi Jawa Tengah. Saya turut dalam rombongan tersebut untuk mengikuti Konferensi praktisi pendidikan se-asia pasific, "Asia Pacific Regional Conference On Islamic Education (APRCIE)". Kami masuk dalam kepanitiaan. Walaupun sifatnya hanya membantu.
sekitar pukul 20.30 kami sampai di Novotel Hotel. Hotel yang sangat mewah, bagi kami tentunya karena bintang empat bukanlah sebuah nominal yang sesuai bagi kantong kami.
"Assalamu alaikum ustadz",sambut Bp. Nurhadi susilo (Ketua JSIT Jateng) di teras lobi.
setelah itu kami dibawa ke ruang pertemuan, "Grand Room Borobudur". Habis regristrasi, dan ditawarkan,"check in di hotel mana pak?,kami berfikir Novotel atau.... ya kami memilih NO HOTEL alias mabit di SDIT Nurhidayah selaku tuan rumah. Murah dan banyak kesan.




Hari ke 1
Memasuki hari pertama dimulai pukul 08.00 WIB dengan dibuka nasyid Neo Zakaria dengan lantunan Harapan itu masih ada",menggiring semua peserta untuk khidmat dan khusuk dalam acara tersebut. Jelang sekitar pkl 10.00 hadir yang ditunggu-tunggu pembicara perdana sekaligus pembuka acara Bp. Hidayat Nur Wahid didampingi Walikota Solo Ir.Joko Wibowo semakin menambah kemeriahan konferensi. "Masyarakat madani berbeda dengan civil society. Selama ini kita telah banyak dikaburkan dengan berbagai istilah dan pengaruh barat. Dari pendidikan kita semua harus memulai, memulai menata yang lebih baik". Demikian sekilas sambutan dan kata pembuka yang disampaikan ketua MPR RI,Dr.Hidayat Nur Wahid.
Pada session setelahnya ada tiga pembicara,diantaranya : Dr.Hjh Samsiah Mustaffa, Prof.Dr.Saleh Hammad M.Al-Assaf (keduanya dari Malaysia),DR.dr. Fasli Jalal (dirjen Dikti Dinas Pendidikan RI). Dalam kesempatan tersebut peserta konferensi lebih banyak bertanya dan mengkritisi Pak Fasli. "Ini kesempatan emas,mumpung kita bertemu Pak Fasli Jalal",ungkap salah satu peserta dari Pekan Baru,Riau.
Pada session kedua di hari pertama,pembicara ada empat,yaitu :Ust.Ahmad Qadri Mohamed Sidek (Ketua Jabatan Pendidikan dan Persatuan Ulama dan Guru Agama Islam Singapura),Khairil Husaini Bin Jamil Al Eidrus (dari Madinah Islamic University), Prof.DR.M.Furqon Hidayatullah (Dekan Fakultas Kependidikan Universitas Sebelas Maret), Dr.Mahsusi M.M (Kasubdit Kurikulum dan Evaluasi Depag RI).

2 comments:

SD ISLAM AL HIKMAH 9 Agustus 2008 pukul 17.18  

isih kemutan, maaf terpaksa jawabnya lewat sini

humam

Anonim 5 September 2008 pukul 22.37  

wah... ketoke acarane asyik tenan yo pak ????
bagi2 dong hasilnya....
aq tunggu di postingan yo pak !!!!

About This Blog

About This Blog

  © Blogger templates Palm by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP